Manfaat Kunyit untuk Tanaman Cabe, Buat Pestisidanya

Manfaat Kunyit untuk Tanaman Cabe, Buat Pestisidanya
Manfaat Kunyit untuk Tanaman Cabe, Buat Pestisidanya

Jiwapetani.com – Jika Anda telah memutuskan untuk menanam dan merawat tanaman, secara tidak langsung Anda harus cermat terhadap hama pada tanaman. Untuk membasmi hama tersebut, Anda juga harus tahu bagaimana caranya dan dengan menggunakan apa. Salah satunya dalam artikel ini kita akan membahas manfaat kunyit untuk tanaman cabe.

Biasanya, untuk membasmi hama yang bisa dilakukan yaitu dengan menggunakan pestisida. Pestisida sendiri bisa berasal dari pabrik (kimia) dan juga pestisida dari tumbuhan (nabati)

Pestisida kimia tentu saja berasal dari bahan-bahan kimia yang terbuat oleh pabrik. Sedangkan, pestisida nabati terbuat dari tumbuh-tumbuhan. Sebelum menggunakan pestisida nabati banyak petani yang memilih menggunakan produk pabrik.

Namun, seiring berjalannya waktu banyak orang yang mulai menyadari bahwa penggunaan pestisida nabati lebih aman digunakan. Petani- petani pun lebih memilih untuk menggunakan bahan alami untuk menjaga lingkungan sekitar.

Salah satu tumbuhan yang memiliki manfaat banyak bagi tanaman cabe yaitu tanaman kunyit. Tanaman kunyit diyakini memiliki banyak manfaat yang bisa dirasakan oleh para petani. Selain mampu menjaga lingkungan agar tidak terkena bahan kimia berikut kami telah merangkum Manfaat Kunyit untuk Tanaman Cabe, yaitu :

Manfaat Kunyit untuk Tanaman Cabe

Manfaat Kunyit untuk Tanaman Cabe, Buat Pestisidanya

Untuk tanaman cabe, biasanya kunyit dijadikan sebagai pestisida dan fungisida alami. Ekstra kunyit mampu menekan perkembangan cendawan R. microps seta mampu mengurangi tanaman cabe dari serangan jamur akar putih.

Baca juga: Pilihan ZPT Gibgro untuk Cabe dan Cara Penanamannya

Bagaimana tidak, kunyit memiliki kandungan yang sangat melimpah antara lain sikurkumin, kurkumin, kolatil oil yang terdiri dari tumeon, felandren, borneol, zingiberen, sineil, dan keton sesuiterpen dan demetoksikurkumin.

Karena kandungan itulah kunyit bisa Anda gunakan untuk membasmi berbagai macam hama yang sering menyerang tanaman cabe.

Selain itu pada tanaman cabe, kunyit dapat Anda gunakan untuk mengurangi penggunaan pestisida kimia yang bisa memberikan dampak buruk terhadap lingkungan. Karena, pemberian pestisida kimia secara berlebihan juga bisa merusak ekosistem air dan tanah serta pencemaran air dan juga tanah.

Karena hal itulah, penggunaan pestisida alami dari kunyit sangat bagus untuk digunakan untuk mengatasi berbagai macam penyakit dan juga hama dari tanaman cabe.

Baca juga:  Temukan Berapa Lama Waktu yang Dibutuhkan untuk Berbuah Kecombrang

Adapun hama yang sering menyerang tanaman cabe yaitu :

  1. Kutu Daun (Aphididaei).
  2. Lalat Buah (Bactrocera SP).
  3. Kutu Kebul (Bemisi Tabachi).
  4. Kutu Daun Persik (Myzus Persicae).
  5. Ulat Grayak (Spodoptera Litura Fabricus).
  6. Daun Keriting Trhips (Triphips Parvispinus).
  7. Tungau Kuning (Polyphagotarsonemus Latus)
  8. Daun Keriting Tungau Merah (Tetranycus SP.)
  9. Ulat Tanaha (Helicoverpa SP. Dan Spodoptera Exigua).

Dari berbagai jenis hama yang menyerang tanaman cabe ternyata bisa Anda atasi dengan menggunakan kunyit.

Cara Membuat Pestisida Alami dari Kunyit

Pestisida alami dari kunyit ini sangat mudah untuk Anda buat sendiri di rumah, beginilah cara membuatnya :

  1. Siapkan ekstrak kunyit dari 20 gram parutan rimpang kunyit
  2. Siapkan 8-12 ml deterger
  3. Sediakan 200 ml urine sapi
  4. Sediakan 2-3 liter air bersih
  5. Setelah semua bahan tersedia, rendam parutan kunyit  ke dalam urine sapi
  6. Saring larutan tersebut
  7. Tambahakan 2-3 liter air bersih
  8. Lalu, masukkan deterjen dan aduk hingga rata
  9. Larutan tersebutlah yang nantinya akan digunakan untuk menyemprot tanaman cabe

Penggunaan pestisida kunyit ini dilakukan dengan cara menyemprotkan larutan ke seluruh bagian tanaman pada pagi atau sore hari. Hama yang bisa hilang oleh pestisida ini antara lain ulat tanah, belalang, penggerek batang, embun tepung, kutu daun, dan ulat jengkal

Pestisida Alami Lainnya untuk Tanaman Cabe

Manfaat Kunyit untuk Tanaman Cabe memang tidak usah Anda ragunakan lagi. Namun, selain kunyit, ada beberapa bahan alami yang bisa Anda gunakan sebagai pestisida pada tanaman cabe. Pestisida tersebut bisa terbuat dari daun pepaya, daun sirsak bahkan tembakau.

Baca juga: Sprayer Elektrik yang Awet Harus Tahu Sistem Perawatannya

Berikut ini adalah cara membuat pestisida alami untuk tanaman cabe, antara lain :

1. Pestisida dari Daun Sirsak

Untuk membuat pestisida dari daun pepaya sangatlah mudah untuk dilakukan, berikut ini adalah bahan dan juga cara menggunakannya, yaitu.

  1. Siapkan daun sirsak sekitar 100 lembar
  2. Siapkan 5 liter air bersih
  3. Sediakan 1 sendok makan deterjen
  4. Jika semua bahan sudah Anda siapkan, maka haluskan daun sirsak. Bisa dengan menumbuk atau memblender.
  5. Jika daun sirsak telah halus, tambahkan air 5 liter
  6. Selanjutnya peras dan saring campuran daun sirsak dan air tersebut
  7. Berikan deterjen ke dalam perasan air daun sirsak tersebut dan aduk hingga rata
  8. Biarkan cairan tersebut selama satu malam pada suhu ruang
  9. Setelah 1 malam, encerkan larutan yang telah di buat menggunakan air dengan perbandingan 1:10
  10. Larutan daun sirsak inilah yang akan Anda gunakan untuk membasmi berbagai macam penyakit pada tanaman cabe
Baca juga:  Apakah bunga terompet bisa buat mabuk?

Penggunaan pestisida alami ini sangat mudah. Yaitu dengan menyemprotkan cairan secara emrata pada semua bagian tanaman yang terkena penyakit agar bisa terobati dengan cepat.

2. Pestisida dari Daun Pepaya

Untuk membuat pestisida dari daun pepaya sangatlah mudah untuk dilakukan, berikut ini adalah bahan dan juga cara menggunakannya, yaitu

  1. Siapkan air bersih sekitar 10 liter
  2. Siapkan daun pepaya segar sekitar 1 kg
  3. Haluskan daun pepaya dengan cara ditumbuk atau bisa juga dengan diblender
  4. Campurkan daun pepaya halus ke dalam 10 liter air dan rendam selama kurang lebih 24 jam pada suhu ruang.
  5. Jika telah direndam selama 24 jam maka saringlah rendaman daun pepaya tersebut
  6. Saringan daun pepaya inilah yang akan Anda gunakan untuk membasmi daun cabe dari serangan kutu.

Untuk menggunakannya pun sangat mudah, yaitu dengan menyemprotkannya pada daun yang terinfeksi oleh kutu. Dengan menggunakan pestisida alami ini, tentu saja tanaman cabe akan jauh lebih sehat.

3. Pestisida dari Daun Tembakau

Siapa sangka, jika daun tembakau juga bisa digunakan untuk membuat pestisida alami. Untuk membuat pestisida dari daun pepaya sangatlah mudah, berikut ini adalah bahan dan juga cara menggunakannya, yaitu

  1. Siapkan daun tembakau sekitar 0,25 kg
  2. Sediakan belerang sekitar 3 ons
  3. Siapkan abu kapur sekitar 2 kg
  4. Serta siapkan air secukupnya
  5. Jika semua bahan telah ada, maka rendam semua bahan tadi ke dalam air bersih selama 4-5 menit
  6. Setelah di rendam, saring air rendaman dengan saringan halus
  7. Air yang telah tersaring itulah yang akan Anda gunakan untuk menjadi pestisida alami

Untuk menggunakannya pun sangat mudah, yaitu dengan menyemprotkan nya pada seluruh bagian tanaman cabe secara merata.

Kesimpulan dan Penutup

Jadi, kunyit memiliki berbagai macam kandungan yang bisa digunakan untuk membasmi hama pada tanaman cabe. Bahkan dengan menggunakan kunyit, lingkungan akan lebih terjaga dari zat-zat kimia sehingga akan jauh lebih sehat.

Selain dengan kunyit, masih banyak juga tanaman lainnya yang bisa digunakan untuk menjadi fungisida pada tanaman cabe yang Anda miliki.

Demikian artikel mengenai Manfaat Kunyit untuk Tanaman Cabe dengan membaca artikel ini kami berharap Anda akan lebih semangat menggunakan bahan-bahan alami untuk menjaga tanaman cabe Anda.